Kisah Lebah Madu Yang Rakus
Setiap hari Bu Lebah mencari madu untuk anak-anaknya di rumah. Sementara Ia pergi, anak tertuanya yakni Dodit akan bertugas menjaga adik-adiknya, serta memberi makan jika mereka lapar. Adik-adik Dodit cukup banyak. Ada Dido, Lola, Koro, dan si kecil Bibo. Namun, Dodit tidak pernah mengerjakan tugasnya dengan baik. Dodit selalu mengambil jatah makanan adik-adiknya, la juga menakut-nakuti mereka agar tidak mengadu kepada Ibu Lebah. Dodit memang lebah yang pemalas dan rakus. Tapi, Ibu Lebah tidak pernah tahu kelakuan Dodit itu.
“Kalau kalian berani mengadu kepada Ibu, awas!” ancam Dodit kepada adik-adiknya. Kalau sudah begitu, baik Dido, Lola, dan Koro akan terdiam, lalu segera menjauh dari hadapan Dodit yang rakus.
Suatu hari, sikap Dodit benar-benar keterlaluan. Dia menghabiskan semua makanan di rumah dan tidak menyisakan sedikit pun untuk adik-adiknya. Padahal, adiknya telah bekerja keras seharian. Apalagi si kecil Bibo, dia terus saja menangis karena kelaparan. Tapi, Dodit tidak peduli. Dia membiarkan Bibo menangis kelaparan. Hingga karena tidak kuat menahan lapar lagi, si kecil Bibo akhirnya pingsan. Barulah saat itu Dodit mulai merasa cemas.
Segala cara dilakukan untuk menyadarkan Bibo. Tapi sia-sia saja. Bahkan suhu tubuh Bibo terasa bertambah panas. Ibu Lebah yang tidak tahu apa-apa pulang dengan bersenandung ria. Namun begitu sampai di dalam rumah dan melihat keadaan Bibo, ia sangat kaget dan panik, la pun segera memanggil tabib Kupu-kupu untuk memeriksa keadaan Bibo.
“Bibo tidak boleh telat makan lagi, Bu Lebah. Perutnya yang masih kecil tidak akan kuat menahan lapar,” ujar
Tabib Kupu-kupu.
Mendengar hal itu, sontak Bu Lebah kaget Sementara Dodit menjadi sangat pucat. Adik-adik Dodit yang lain menceritakan kejadian sebenarnya kepada Bu Lebah karena takut bernasib sama dengan Bibo. Mengertilah sekarang Bu Lebah dengan apa yang terjadi. Rupanya Dodit tidak mengerjakan tugasnya dengan baik.
Dodit menyesal karena telah membuat adiknya celaka. Tapi sudah terlambat. Ibu Lebah tidak mau lagi percaya dengan Dodit. Sejak saat itu, Ibu Lebah Madu mengurus sendiri adik-adik Dodit, dan menyuruh Dodit untuk bekerja. Sepertinya itu akan lebih baik.
Pesan Moral : Rakus atau suka berlebihan, cepat atau lambat akan mendatangkan kerugian, baik bagi diri sendiri maupun orang lain.